Kali ini IKAT, yang didirikan Dyah Narang Huth kembali mengadakan Pekan Indonesia 2007 yang diselenggarakan tanggal 20 - 22 April yang lalu di MTHC Clubgastro, bekerja sama dengan DIG.e.V dan Jenny´s event. Pada kesempatan itu, ditampilkan berbagai program kultur seperti tarian dari berbagai daerah seperti Sumatra, Bali, Jawa, yang dibawakan anak-anak serta remaja dari Braunschweig, Göttingen, Hamburg, juga Wayang, gong, flute, workshop, kochshow, lomba Karaoke, lomba gambar dengan thema "Markt"(pasar) untuk anak-anak, dll. Penampilan Grup Sabilulungan berupa alunan musik kecapi, suling dengan alunan indah juru kawihnya, sdr.yuki serasa mengantarkan penonton ke bumi priangan. Selanjutnya, permainan rampak gendang dibawakan secara kompak, dinamis dan atraktif oleh grup sabilulungan, merupakan high light pertunjukkan hari itu. Tempat penyelenggaraan cukup nyaman, sayangnya bagi pejalan kaki harus di tempuh kira-kira 15 menit dari U-Bahn dan acara pada sabtu y.l bersamaan dengan perkenalan Konjen yang baru, bapak Teuku Darmawan di Konsulat RI Hamburg.